Menteri Perindustrian Airlangga Hartarto yang didampingi oleh Dirjen Industri Kecil dan Menengah Gati Wibawaningsih, Dirjen Ketahanan dan Pengembangan Akses Industri Internasional I Gusti Putu Suryawirawan, Staf Khusus Menperin Happy Bone, Staf Khusus Menperin Benny Soetrisno, serta Wakil Ketua Komisi VI DPR-RI Dito Ganinduto mendengar penjelasan dari perwakilan Akademi Tehnik Mesin Industri di Cikarang, Jawa Barat, 26 Juni 2018. Menperin mengatakan di tahun 2018, Kemenperin menargetkan dapat menciptakan 300 ribu tenaga kerja terampil, dengan menggandeng sebanyak 558 perusahaan dan 1.500 SMK.
Sumber :
https://kemenperin.go.id/artikel/19377/Menperin-Mengunjungi-ATMI-Cikarang